Berlibur memang menyenangkan, apalagi berlibur itu diisi dengan mengunjungi tempat - tempat wisata yang menarik. Tidak perlu jauh - jauh kita cukup berkunjung ke tempat wisata yang dekat dengan tempat tinggal kita itu sudah cukup menyenangkan apalagi berlibur bersama orang - orang yang kita cintai.
Nah pernahkah anda berkunjung ke perbatasan negara sebelumnya? nah saat ini pemerintah RI memang gencar mengembangkan daerah perbatasan dengan menjadikannya serambi terdepan Negara RI. Salah satu perbatasan yang akan saya bahas di Blog saya ini adalah perbatasan atara Republik Indonesia dengan Papua New Guinea yang terletak di Skouw.
Bagi anda yang sudah biasa berkunjung mungkin bukan hal yang sulit namun bagi sebagian anda yang belum pernah berkunjung ke Perbatasan RI - PNG Nah berikut ini saya bagikan tips agar kunjungan anda lebih menyenangkan.
Zona Netral Perbatasan RI PNG
Tips No. 1
Pastikan anda dalam keadaan sehat.
Ya liburan anda baru mengasyikkan apabila dilakukan dalam keadaan tubuh yang sehat.
No. 2
Pilihlah waktu yang tepat
Perbatasan RI PNG ini tidak terbuka untuk umum selama 24 jam, ketika kami mengunjungi tempat ini pengunjung hanya akan dibatasi sampai jam 4 sore. Jadi mengingat tempatnya yang cukup jauh ada baiknya agar berangkat pada pagi hari. Satu lagi carilah waktu yang tepat agar sesuai dengan hari pasar perbatasan. Disini anda bisa membeli dagangan khas negara tetangga.
No. 3
Temukan moda transportasi yang tepat
Perbatasan RI - PNG memang mudah diakses karena jalannya yang sudah beraspal dan mulus namun cukup disayangkan belum adanya akses kendaraan umum dari Jayapura ke perbatasan. Satu - satunya cara adalah dengan nebeng dimobil keluarga atau teman. Namun jangan kuatir banyak kok jasa rental mobil yang ada di Jayapura. Umumnya harga rental perhari mulai dari Rp. 300.000,- sampai dengan Rp. 500.000,-.
Pemandangan alam yang indah yang anda akan nikmati selama perjalanan.
No.4
Berhentilah ditempat - tempat berikut
- Biasanya pengunjung akan berhenti sejenak di pasar tradisional koya, tempat ini buka setiap hari, ya sekedar membeli keripik, jagung atau buah untuk camilan diperjalanan.
- Saat tiba jam makan siang anda boleh singgah untuk makan di tempat pemancingan yang ada di daerah Koya, ya disini memang banyak tempat pemancingan yang menyediakan hidangan yang sedap untuk mengisi perut saat makan siang. Saya merekomendasikan agar anda singgah di tempat pemancingan KOYA RESORT. Tempat pemancingan ini adalah yang pertama dan terbesar di Papua.
Tempat pemancingan Koya Resort, tempat ini merupakan tempat pemancingan pertama dan terbesar di Jayapura.
No. 5
Belilah Oleh -oleh Khas PNG
Diperbatasan banyak tersedia oleh - oleh khas PNG mulai dari Baju, Topi maupun Makanan yang terkenal di negara tetangga ini. Salah satu jajanan PNG yang cukup terkenal adalah Twisties. Snack makanan ringan ini memang cukup mahal mengingat nilai tukan Kina (Mata Uang PNG) terhadap Rupiah yaitu 1 Kina = Rp. 4.500,-. Tapi tidak ada salahnya mencoba snack favorit negara tetangga kita ini.
Pemandangan pantai negara tetangga.
Semoga tulisan saya ini dapat memberikan sedikit gambaran bagaimana berkunjung ke perbatasan RI dan PNG. Selamat berlibur ya,!
Apabila ada saran untuk mereview tempat - tempat wisata yang ada di sekitaran Kota Jayapura silahkan tinggalkan komentar. Salam!